





























MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD)

1. Pembukaan
2. Sambutan Kepala Desa Doplang
Ucapan selamat datang untuk para undangan, harapannnya untuk kegiatan ini adalah bias sebagai data awal dalam pembangunan di bidang kesehatan. Ucapan terimakasih kepada pihak Puskesmas Teras yang sudah menfasilitasi kegiatan ini, sehingga warga masyarakat bias mengetahui permasalahan-permasalahan kesehatan yang ada di wilayah Desa Doplang . Diharapkan untuk semua yang hadir ini senantiasa mengutamakan kesehatan dalam masa andemi ini dihimbau untuk mematuhi prokes dengan mematuhi 3M ( Memakai masker , Menjaga jarak ,Mencuci tangan ) dan semua bisa mengikuti acara ini sampai dengan selesai.
3. Sambutan Kepala Puskesmas Teras yang diwakili oleh Anita Noviana, Amd.Keb
Menyampaikan permohonan maaf kepada para undangan bahwa ibu Kapus tidak bisa hadir karena sedang mengikuti rapat dinas. Kegiatan MMD merupakan pertemuan perwakilan warga masyarakat beserta tokoh masyarakat dan para petugas untuk membahas hasil Survey Mawas Diri (SMD) dan merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil Survey Mawas Diri. Adapun tujuan dari MMD ini antara lain :
- Masyarakat mengenal masalah kesehatan di wilayahnya.
- Masalah yang ada di desa dipecahkan /dibahas oleh masyarakat sendiri melalui kesepakan bersama
- Masyarakat menyusun rencana kerja kegiatan di bidang kesehatan tahun 2021
- Hasil kesepakatan MMD sebagai acuan perencanaan kegiatan di bidang kesehatan dan bahan usulan di musrenbangdes